Pesisir barat Aceh ternyata menyembunyikan banyak pantai super keren, dan salah satunya adalah Pantai Momong yang berada di Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar. Beberapa dari pantai tersebut sangat terpencil, sehingga mengeksplorasinya membutuhkan usaha dan sedikit jiwa petualang. Tapi, begitu tiba di lokasi, kamu bakalan speechless saking terpesonanya.
Nah, khusus Pantai Momong, memang belum banyak yang tahu. Jadi kebayang kan kalau alamnya masih asri, pantainya masih bersih dan lautnya masih jernih?
Kalau kamu datang ke Pantai Lampuuk, maka Pantai Momong bisa dilihat tersembunyi di balik bukit batu di sebelah kanan, yang menjadi tempat bersandar Joel’s Bungalow.
Cara mencapai Pantai Momong
Penginapan tersebut menjadi patokan untuk mencapai Momong. Sebelum gerbang masuk Joel’s Bungalow, kamu harus mengarahkan mobil atau motor menuju jalan setapak yang ada di sebelah kanan, mengarah kepada Pantai Momong.
Sayangnya, letaknya tersembunyi dan akses menuju pantai ini bisa dibilang agak sulit. hanya kendaraan roda dua yang bisa masuk sebatas pagar kebun penduduk. Dari tempat penghentian terakhir sepeda motor, kamu harus melewati jalan setapak yang berjarak sekitar 500 meter menuju Momong.
Jalan setapak yang kamu lewati bersisian dengan perkebunan penduduk, dan akan licin ketika hujan. Setelah meninggalkan jalan ini, kamu harus mendaki bukit kecil dan melalui kanopi pepohonan dari hutan hujan yang cukup lebat. Di sini, kamu sudah bisa mendengar suara ombak bedebur di kejauhan. Semangat lagi deh!
Ketika mencapai ujung hutan tropis, saatnya seluruh perjuangan terbayar lunas. Bibir pantai Momong menyajikan pemandangan pantai pasir putih yang luar biasa indah, dengan lautan yang sangat biru, dengan latar belakang langit dan bebatuan karang.
Sayangnya, kamu nggak bisa berenang di pantai ini karena dipenuhi batu karang besar. Namun banyak pemancing yang memilih tempat indah ini untuk menyalurkan hobby mereka.
So, kalau kamu punya rencana liburan ke Aceh, jangan lupa mampir ya!
Rute dari Banda Aceh menuju Pantai Momong
- Dari Banda Aceh, Pantai Momong bisa ditempuh dalam waktu 30 menit. Dari Jalan Elang, kamu harus mengambil arah ke JalanTeuku Umar di Sukaramai (lewat Jalan Aladin Mansyursyah).
- Dari Jalan Cut Nyak Dhien, ambil arah menuju Seubun Keutapang, lalu ambil arah menuju Meunasah Balee hingga terlihat penginapan Joel’s Bungalow
No comment yet, add your voice below!