Keindahan alam Aceh Besar tidak perlu diragukan lagi. Kabupaten yang terletak di Provinsi Aceh ini memiliki beragam tempat wisata yang menawarkan pesona yang menawan. Entah itu panorama baharinya yang memiliki pantai dengan pasir putih dan lautan biru, atau keelokan alam pegunungannya yang sangat menyejukkan mata.
Berbicara tentang wisata alam yang terdapat di Aceh Besar, maka Ie Suum, bisa menjadi pilihan Anda jika ingin bertandang ke daerah yang berbatasan langsung dengan Banda Aceh. Ie Suum adalah istilah dalam bahasa yang berarti air panas. Karena di kawasan Krueng Raya tersebut terdapat sumber air panas, maka daerahnya pun dinamakan dengan Desa Ie Suum.
Air panas yang terdapat di Desa Ie Suum ini berasal dari gunung vulkanis Seulawah. Dari lereng gunung tersebut mengalir sungai yang airnya panas, sehingga dijadikan sebagai tempat wisata oleh masyarakat setempat. Dari aliran sungai tersebut dibangun tempat pemandian dan sauna, yang bisa dimanfaatkan oleh pengunjung yang berasal dari mana saja
No comment yet, add your voice below!